Rabu, 29 Februari 2012

Seminar Androprogesta 2 di FK UISU

Posted by DEW 1 FULDFK on 21.23 with No comments

Kali ini event berupa seminar yang bertajuk Androprogesta -2 yang dilaksanakan oleh FK UISU di Ruang Auditorium, Jl. SM. Raja N0. 2A Medan.
Seminar yang dilaksanakan pada Minggu, 8 Januari 2012 lalu ini merupakan kelanjutan Seminar yang sebelumnya telah terlaksana

.Nama Androprogesta sendiri diambil dari istilah hormon pada pria dan wanita (Androgen dan Progesteron) akan membahas perbedaan kaum hawa dan adam yang dilihat dari aspek medis, psikologis dan islam, lembaga dakwah Fakultas Kedokteran UISU berusaha memperkenalkan event seminar kepada mahasiswa kedokteran, Dokter dan masyrakat umum sebagai ajang memperdalam pengetahuan dan menigkatkan kompetensi dari aspek agama, kedokteran, psikologis dan lebih meningkatkan pemahaman kita dengan batasan sebagai kaum hawa terhadap profesinya sebagai dokter.

Seminar yang kali ini bertemakan “Ketika Pilihan Menjadi Prioritas Keteguhan Hati”, turut mengundang narasumber ust.Salim A. Fillah dengan ‘PerjalananCinta’nya yaitu seorang penulis bukui slami Best Seller dengan judul Agar Bidadari Cemburu Padamu (2004), Nikmatnya Pacaran Setelah Pernikahan (2004), Saksikan Bahwa Aku Seorang Muslim (2007), Jalan Cinta Para Pejuang (2008), Gue Never Die (2006), BarakallahuLaka: Bahagianya Merayakan Cinta (2005) dan Dalam Dekapan Ukhuwah (2010) dari Yogyakarta. Narasumber lain dari segi Kedokteran dan Psikologi oleh dr. Sri Murti,M.kes,AIFM dan Desvi yanti Muchtar,M.Si,Psikolog.

Seminar ini turut dihadiri tidak hanya dari mahasiwa FK UISU saja, tetapi mahasiswa dari universitas lain seperti FK USU, Psikologi UMA ,Unimed, Pelajar SMA dan masih banyak lagi.
Acara juga diselingi dengan acara-acara menarik lainnya seperti Hiburan oleh Harum Nayid, doorprize, dll.

0 comments:

Posting Komentar

Komen disini ya